Kamis, 01 April 2010

Menyegarkan Mata Yang Lelah

Menyegarkan Mata Yang Lelah

Agar kulit seputar mata tak cepat berkerut dan bayangan hitam tak selalu muncul, perlu dilakukan perawatan khusus. Dan agar mata selalu sehat, indah dan tidak berkerut sebelum waktunya, tak ada jalan lain kecuali merawatnya secara teratur dan sejak dini. Walaupun tata rias atau teknologi dapat menghilangkan atau menyanarkan masalah tersebut, anda dianjurkan untuk melakukan perawatan dengan cara yang alami.

Adapun tahapan yang dapat dilakukan dalam perawatan mata adalah:

1. Pelembapan
Kulit seputar mata sebaiknya diberi pelembap yang mengandung bahan-bahan yang dapat mengurangi penguapan air yang berlebihan dari kulit, misalnya yang mengandung asam hialuronat atau kolegan dan juga bisa menggunakan pelembap yang mengandung camomile atau zat-zat lain yang mampu memperbarui sel-sel yang rusak diseputar mata, sehingga proses pengerutan diperlambat.

2. Pengompresan
Untuk mata yang merah akibat kurang tidur, lakukan pengompresan dengan teh celup yang sudah diinapkan semalam atau lotion mata. Untuk mata bengkak(penyebabnya adalah adanya zat-zat racun yang mengendap di dalam jaringan mata), gunakan masker mata yang mengandung hazelnut, bunga mawar, atau bunga jagung. Selain bisa menghilangkan pembengkakan, bahan-bahan tersebut memberi efek menyejukan. Untuk mata letih karena anda terlalu lelah bekerja, ambil sebongkah kecil es, lalu usapkan pada sekeliling mata. Cara ini akan mengembalikan kelancaran peredaran darah dan menyegarkan mata.

3. Pemijatan
Beberapa ahli kecantikan menganjurkan untuk melakukan senan khusus otot di sekitar mata yang berguna untuk merangsang aliran cairan getah bening seputar mata. Caranya dengan jari tengah lakukan pengurutan dari bagian tengah kelopak mata ke arah luar, kemudian bergerak ke sudut mata bagian dalam. Lakukan pengurutan serupa untuk kelopak mata bagian bawah. Terakhir urut pangkal hidung dari atas ke bawah. Lakukan sebanyak 5 kali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar